Setiap apa yang terjadi mengandung hikmah bagi setiap orang yang mau melihatnya lebih bijak. Karena bersama kesedihan terdapat kebahagiaan.

Senin, 26 November 2012

Mahabbah part 1 (Makna dan Tanda-Tanda Cinta)

bismillah, saya mulai sharing tentang #Mahabbah part 1 (karna akan panjang dan bahas mendalam) biar jangan lagi salah persepsi :)

cinta? bagaimana rasanya? kata yang lagi jatuh cinta tuh indah, penuh pesona, semangat, senyum mulu, dll. #mahabbah

kok tau? setiap orang pasti pernah yang namanya jatuh cinta kan? hehehe :D #mahabbah

tapi sayangnya ketika membahas "cinta" langsung deh tertuju pada lawan jenis, padahal cinta itu luas loh. #mahabbah

cinta pada orang tua, adik, sahabat, harta, hobi, dll, jadi cinta bukan kepada lawan jenis saja. #mahabbah

apa sih makna cinta itu? banyak yang menafsirkan cinta ya, bahkan Patkai juga punya tafsir sendiri tentang cinta hehe. #mahabbah

1/4 "cinta: perasaan yang mendorong seseorang untuk mencintai kekasihnya dengan penuh kasih sayang, gairah, dan kelembutan..... #mahabbah

2/4 "cinta adalah fitrah manusia yang murni yang tidak dapat terpisahkan dengan kehidupannya." #mahabbah

3/4 "jika seseorang ingin ikut menikmatinya dengan cara yang terhormat, mulia, suci dan penuh taqwa," #mahabbah

4/4 "tentu ia akan pergunakan cinta itu untuk mencapai keinginannya yang suci dan mulia" -Abdullah nashih Ulwan- #mahabbah

ternyata cinta itu fitrah dan berpengaruh sekali dalam kehidupan seseorang, oleh karna itu harus berhati-hati mengartikannya. #mahabbah

"duuuh, kok gue ngerasa ini ya? apa ini cinta?" nah yuk coba kita lihat tanda-tanda sedang jatuh cinta. #mahabbah

"Bergetar bila disebut nama si dia". orang yang sedang jatuh cinta bila mendengar nama yang dicinta disebut hatinya akan berdebar. #mahabbah

orang yang beriman akan bergetar hatinya ketika disebut nama Allah (Q.S Al-Anfal:2), karna orang beriman pastilah mencintai Allah. #mahabbah

"Banyak menyebut namanya" orang yang jatuh cinta biasanya suka banget menyebut-nyebut nama dan cerita yang dicinta. #mahabbah

lalu apalagi? "Haus informasi tentang dia", betul? selalu ingin tau tentang yang dicinta lebih mendalam, ya kan? :) #mahabbah

"mencari perhatian di dia" alias caper hehe, akan berusaha tampil sebaik mungkin di depan yang dicintainya. #mahabbah

"selalu ingat dengan yang dicintai" setiap saat, dimanapun akan ingat dengan yang dicintainya. #mahabbah

nah tanda-tanda tadi juga terjadi pada orang beriman, namun yang menjadi objek cinta mereka adalah Allah. #mahabbah

dzikrullah adalah tanda seseorang yang mencintai Allah, dia sering menyebut nama-Nya, dan menceritakan nikmat-Nya. #mahabbah

selalu mencari perhatian-Nya, dengan berusaha melakukan amal perbuatan denagn mengharapkan ridho-Nya. #mahabbah

dan dimanapun akan ingat Dia, dengan begitu hatinya menjadi tenang dan juga tidak sembarang bertindak. #mahabbah

yap, itu dulu bahasan #mahabbah kita, berikutnya kita akan bahas "pengaruh dan prioritas cinta" yang sering salah kaprah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar